Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

Trans Studio Makassar

Posted by NANANG ARIADIN On Rabu, 26 Desember 2012 0 komentar

alt="trans studio makasar"ref#16

Trans Studio Theme Park Makassar adalah taman hiburan indoor terbesar ke-2 di Indonesia setelah Trans Studio Theme Park Bandung. Di atas lahan seluas 2.7 Hektar, Trans Studio Theme Park menyajikan 21 wahana permainan dan bermacam bentuk hiburan yang terdapat dalam 4 kawasan dengan tema yang berbeda dan unik
Di Taman hiburan ini terdiri dari 21 jenis permainan atau wahana bermain yang terbagi di empat kawasan dengan tema yang berbeda.
    Studio Central : Tema interiornya adalah Hollywood. Disini kita seperti berjalan menyusuri Walk of Fame di Hollywood. Dsini juga terlihat arsitektur gaya Hollywood tahun 60-an. Rata-rata permainan disini untuk anak yang sudah agak besar seperti Bom-Bom Car, lalu ada juga studio yang memutar tayangan khusus.
    Lost City : Untuk di kawasan ini bertema petualangan. Di kawasan ini kita akan menempuh perjalanan yang seru, memasuki hutan rimba dalam Safari Track. Selain itu ada beberapa permainan anak seperti kereta-keretaan. Jelajahi serunya Kota yang Hilang.
    Cartoon City : Dari namanya sudah terlihat, disini adalah Dunia Kartun. Di area ini hampir semua permainan bisa dinaiki oleh anak dibawah 5 tahun, namun tetap ada batasan tinggi badan yang harus dipatuhi demi keselamatan anak. Dekorasinya pun warna-warni sehingga membuat putra-putri sobat senang.
    Magic Corner : Keajaiban. Dengan desain yang spooky dan sentuhan magis disana-sini membuat sobat akan hanyut dalam sensasi yang ada. Satu-satunya tempat yang penuh keajaiban, petualangan yang menggembirakan dan menakjubkan.
Tiket Masuk
Harga tiket masuk Trans Studio Theme Park adalah:
- Senin s/d Jumat : Rp. 100.000,- ( Seratus Ribu Rupiah )
- Sabtu - Minggu / Hari Libur : Rp. 150.000,- ( Seratus Lima Puluh Ribu Rupiah )
Setiap pengunjung wajib menggunakan Studio Pass untuk masuk dan bertransaksi di dalam theme park. Harga Studio Pass adalah Rp. 10,000, yang berlaku seumur hidup
alt="wahana trans makasar"
15 Wahana yang dapat kamu nikmati adalah :
    Trans City Theater
    Studio Tour
    Hollywood Bumper Car
    Grand Esia Studio View
    Putar Petir
    Rimba Express
    Sepeda Terbang
    Si Bolang
    Safari Track
    Esia Karosel
    Baloon House
    Ayun Ombak
    Angin Beliung
    Kano Kali dan
    Mini Boom Boom Car

Dan 6 Wahana Utama yang dapat kamu nikmati adalah :
    Bioskop 4D
    Jelajah
    Dunia Lain
    Dragon’s Tower
    Magic Thunder Coaster dan
    Kid’s Studio

Semoga artikel Trans Studio Makassar bermanfaat bagi Anda.

Jika artikel ini bermanfaat,bagikan kepada rekan melalui:

Posting Komentar